HDL

Definisi HDL :
HDL (High-density lipoprotein) adalah salah satu dari lima kelompok utama lipoprotein, yang dalam urutan ukuran dari terbesar ke terkecil, adalah : kilomikron, VLDL, IDL, LDL, dan HDL. HDL berfungsi untuk pengangkutan kolesterol dari jaringan tubuh ke hati, sehingga mencegah penumpukan/akumulasi kolesterol di jaringan perifer/ pembuluh darah. Oleh karena itu kolesterol HDL dianggap kolesterol “baik”. Semakin tinggi kadar kolesterol HDL, semakin rendah risiko penyakit arteri koroner.